Meraih Impian





Apakah kalian pernah merasa tak yakin pada diri kita? Merasa tak mampu dan tak pantas memiliki impian yang kita inginkan? Berikut kami sajikan hasil wawancara ekslusif reporter Kristal dengan Bapak Kyai Nurhadi, S.Pd.I, Pengasuh Pondok Pesantren Hidayatush Shibyan Brabo, yang mengupas lebih mendalam tentang impian.

1. Dalam Islam apakah ada keterangan yang menjelaskan tentang impian?
Islam banyak sekali yang menerangkan tentang impian. Salah satunya adalah perubahan itu dimulai dengan adanya cita-cita atau impian. Jadi ketika kita ingin diri kita lebih baik, maka bercita-citalah yang tinggi.

2. Seberapa pentingkah impian itu bagi pemuda?
Impian itu sangat penting bagi kita. Ada pepatah, ''burung dapat terbang tinggi dengan kedua sayapnya, dan manusia dapat  terbang tinggi dengan impiannya.”

3. Bagaimana impian yang baik untuk pemuda ?
Kita sebagai pemuda harus mempunyai impian ataupun cita-cita yang baik, tinggi dan banyak. Seperti hafal AL-Quran, bisa mengamalkannya dan juga mengajarkannya, sekolah yang tinggi, bisa jadi guru dan lainnya.

4. Bagaimana sikap kita untuk dapat meraih impian kita?
Dalam menggapai cita-cita, maka kita harus rajin belajar, rajin beribadah, sholat berjamaah, dan selalu berdoa kepada Allah SWT. Meminta jalan yang terbaik kepada Allah.

5. Kini banyak para remaja yang merasa tak yakin dengan dirinya, merasa tak pantas memiliki impian yang tinggi, bagaimana tanggapan bapak tentang hal itu?
Itu salah, maka dari itu dibutuhkan adanya bimbingan konseling dan pemberian motivasi oleh guru. Karena guru memang  sangat berperan dalam tercapainya cita-cita.

6. Bagaimana sikap kita sebagai teman, jika menemui teman kita yang berfikiran demikian?
Maka teman harus bisa memberi motivasi, pelajaran, dan ditanya apa yang sebenarnya ia cita-citakan.

7. Hal apa yang paling mempengaruhi terwujudnya impian?
Faktor utamanya adalah diri kita sendiri. Kita harus yakin dan percaya diri, merubah pola pikir kita, bersahabatlah dengan teman-teman yang baik untuk kita, dan menerima qodo dan qodar Allah.

8. Bagaimana cara untuk meningkatkan rasa percaya diri dan semangat?
Hal itu harus dimulai dari diri kita, semua itu tergantung pada diri kita, kita harus mulai menanamkan sifat yakin, bahwa kita pasti bisa mewujudkan apa saja yang kita inginkan.

9. Terakhir, apa pesan bapak kepada para siswa MA Tajul Ulum dalam hal impian?
Tentukanlah impianmu setinggi-tingginya, kejar dan capailah dengan penuh semangat, rajinlah berdoa dan belajar, serta selalu meminta restu dari kedua orang tua kita.

               
Reporter : Faid, Najat, dan Ryan

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.