Kepala Madrasah: Laksanakan Amanah Organisasi dengan Semangat Perjuangan dan Pengabdian

Penyerahan panji organisasi dari Kepala Madrasah ke Ketua IPNU. Dok. Kristal

Brabo,
kristalmedia.net – Kepala MA Tajul Ulum (MATU) Brabo, Bp. H. Ahmad Mohdlori, S.Ag., M.S.I. memberi pesan kepada Ketua dan pengurus OSIS dan IPNU yang baru agar melaksanakan amanah yang diberikan dengan semangat perjuangan dan pengabdian.


Bapak Mohdlori menjelaskan, bahwa MATU termasuk madrasah (tingkat SMA/MA/Sederajat) yang besar di Kabupaten Grobogan, baik sisi kuantitas maupun kualitas. Oleh karena itu, MATU akan menjadi sorotan, kiblat, pedoman, dan percontohan bagi madrasah yang lain, dari sisi semangat pengabdian dan kegiatan yang dilaksanakan.


“Madrasah lain bisa meniru semangat pengabdian kalian dan kegiatan-kegiatan kalian,” ungkap Bapak Mohdlori.


Lebih lanjut, Bapak Mohdlori memaparkan bahwa MATU memiliki visi yang luar biasa, membimbing siswa menuju generasi Intelektual, berakhlakul karimah, berprestasi dan bersosial. Siswa MATU tidak hanya diberikan bekal ilmu saja, tetapi juga dididik dengan akhlakul karimah.


“Kalian lulus tidak hanya pintar, memiliki ilmu, tetapi harus memiliki akhlakul karimah. Sopan santun kepada guru, orangtua, masyarakat,” tutur Bapak Mohdlori. “Di manapun berada, akhlakul karimah dijaga, akhlak yang kita warisi dari para ulama aswaja,” lanjut beliau.


Seperti dawuh KH. Ahmad Baidhowi Syamsuri, “Senengo ngormati wong liyo, ojo pingin dihormati wong liyo.” (Biasakanlah untuk menghormati orang lain, jangan ingin dihormati orang lain).


Untuk mewujudkan visi misi madrasah, diperlukan sinergi dan kerjasama semua unsur, mulai guru, pegawai dan siswa. “Visi Misi Madrasah tidak akan bisa dilaksanakan kecuali sinergi dan kerja sama kita semua, termasuk organisasi siswa.” ungkap Bapak Muhdlori. (FHM)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.